Senin, 08 September 2014

BBM Boleh Mahal Asal Harga Barang Industri Murah

Sudahlah gak usah pakek teori macam-macam tentang naiknya harga BBM, dan berbahasa juga tidak perlu rumit-rumit' serumit teori subsidi BBM.

Bagi orang kaya atau orang yang rumahnya senilai 70 milyar tidak masalah sekalipun harga BBM 40ribu' karna mereka mampu beli, yang menjadi masalah itu bukan tentang harga BBM-nya, juga bukan tentang orang kaya yang makan subsidi BBM, tapi harga barang industri selalu naik jika harga BBM naik. Nah bagaimana supaya harga barang dan kontrakan rumah tidak naik sekalipun harga BBM naik, itu bahasa sederhananya.

Kalau harga beras dan semua hasil pertanian saya setuju naik, karna saya cinta petani. hannya orang keblinger yang suka beras murah, hannya petani yang beralih jadi tukang ojek yang suka beras murah, hannya orang kota yang tidak pernah tahu panasnya nanam padi yang suka beras murah, beras itu harus mahal agar petani makmur. Yang murah itu seharusnya barang-barang industri, seperti cina yang selalu berinovasi keluarkan produk murah itu baru cerdas.

Kadang capek mendengar pidato politisi, subsidi akan dialihkan untuk ini dan itu. terserah tentang subsidi itu, toh tugas pemerintah memang mengatur segalanya untuk kesejahtraan rakyat.

Singkatnya masyarakat selalu menolah BBM naik itu bukan tentang harga BBM tapi harga barang-barang yang juga ikut naik' saat harga BBM naik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar